Thursday, April 6, 2017

Lima Cara Sederhana untuk Membuat Pengharum Ruangan Secara Alami


Apel, Kayu Manis, Bunga Lawang dan Cengkeh
Potong beberapa Apel menjadi irisan tipis, tempatkan di toples dan tuangkan air. Tambahkan beberapa beberapa potongan kayu manis dan beberapa potongan bunga lawang(star anise). Anda dapat aroma ini dengan mengubah rasio bahan.

Lemon, Jeruk Nipis, Resemary dan Vanili
Potong lemon dan jeruk nipis menjadi irisan, tempatkan dalam toples dan tambahkan air. Tambahkan beberapa tetes ekstrak vanili dan 3-4 tangkai rosemery. Jika sudah selesai tempatkan di ruangan yang kamu inginkan.

Lemon, Thyme,  Mint dan Ekstrak Vanili
Potong lemon menjadi beberapa irisan, masukkan dalam stoples, lalu tuangkan air secukupnya. Tambahkan beberapa tangkai segar daun mint dan thyme. Anda juga dapat menggunakan daun thyme dan mint yang sudah kering. Tambahkan beberapa ekstrak vanili.

Jeruk, Jahe dan Almond
Pertama potong sebuah jeruk menjadi irisan bulat tebal, masukkan ke dalam toples dan tuangkan air ke dalamnya. Tambahkan beberapa irisan jahe segar. Kemudian tambahkan beberapa tetes esensi almond, dan pengharum ruangan sudah siap.

Mentimun, Kemangi dan Serai
Potong beberapa iris mentimun, masukkan ke dalam toples, tuangkan air dan tambahkan beberapa helai kemangi. Kemudian masukkan serai ke dalamnya.




 
Share:

0 komentar:

Post a Comment